Barcelona diperkirakan takkan menemui banyak masalah saat melawat ke kandang Sporting Gijon. Yang jadi kekhawatiran Josep Guardiola cuma soal tuah Stadion El Molinon.
El Molinon yang akan jadi tempat Sporting menjamu Barcelona, Minggu (31/1/2010) dinihari WIB, relatif tak ramah untuk tim tamu. Dari 10 kali Sporting bermain di sana, cuma dua kekalahan yang mereka derita.
"El Molinon adalah arena yang sangat sulit musim ini. Sporting kuat sekali di kandang dan dari 24 poin mereka, 18 direbut di sana. Mereka juga cuma kebobolan enam gol," aku Guardiola di situs Barcelona.
Guardiola benar. El Molinon memang terhitung angker buat tamu. Cuma Sevilla dan Racing Santander yang bisa menang di sana, sedangkan tim sekelas Real Madrid saja cuma memetik hasil seri.
"Tim mereka terdiri dari para pemain yang bahagia dan sangat dinamis. Di kandang, mereka mencetak gol sebanyak yang kami cetak," lanjut Guardiola kemudian.
Barcelona pergi ke Gijon tanpa bek kanan agresif Dani Alves. Namun Los Azulgranas sudah akan diperkuat lagi oleh Yaya Toure yang baru pulang dari Piala Afrika serta Sergi Busquets.
Barcelona saat ini memiliki 49 angka, unggul lima di depan pesaing beratnya, Real Madrid. Beberapa jam setelah laga Sporting vs Barcelona, Madrid akan bertanding melawan tuan rumah Deportivo La Coruna.
Baca Juga Artikel Menarik Lainnya :
Tidak ada komentar:
Posting Komentar