Read more : http://www.wakrizki.net/2011/03/membuat-effek-zoom-gambar-di-blog.html#ixzz1PJMAYpiS

Install Lan Card Baru di Linux

Cara Manual
Pertama buka casing komputer linux anda dan pasang lan card baru di slot yang masih kosong, tutup kembali casing lalu nyalakan komputer.
Login sebagai root dan buka direktori /lib/modules/kernel_version_number/net/
Misalkan ethernet card yang anda baru pasang adalah 3Com dimana module di linuxnya bernama 3c59x, maka tambahkan module tersebut di dalam file /etc/modules.conf atau

/etc/modprobe.conf (salah satunya yang ada) agar linux nantinya akan mendeteksi setiap kali booting
dengan cara menambahkan satu baris berikut
alias eth0 3c59x



ganti eth0 dengan eth1 jika linux anda sebelumnya telah terpasang satu lan card
Sekarang anda harus meload module tsb ke dalam kernel dengan cara
root# /sbin/insmod -v 3c59x

Selanjutnya pasang IP untuk lancard yang baru tadi dengan cara
root# ifconfig eth0 192.168.1.5 netmask 255.255.255.0 broadcast 192.168.1.255

Cara Lebih Mudah
Distro Redhat/ Fedora telah dilengkapi dengan aplikasi kudzu yang bertugas mendeteksi program yang sedang berjalan dalam system linuxnya (/etc/rc.d/init.d/kudzu)
Kudzu ini bisa juga mendeteksi lan card yang baru terpasang dan otomatis (jika support) akan menginstall driver/module untuk 3Com tadi, lalu gunakan program /usr/sbin/netconfig untuk konfigurasi IP address lan card.
Konfigurasi akan disimpan dan berjalan otomatis saat mesin mulai dijalankan.
Banyak cara lainnya untuk instalasi lan card, akan penulis ulas dilain kesempatan.




Baca Juga Artikel Menarik Lainnya :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar